Senin, 15 Desember 2008

PPDB MTs El-Bayan Majenang

PENDAFTARAN PESERTA DIDIK BARU

MTs. EL-BAYAN MAJENANG KAB. CILACAP JAWA TENGAH

TAHUN PELAJARAN 2009 / 2010

Visi :

Menjadikan Lembaga Pendidikan yang mampu mengembangkan sumber daya manusia yang memiliki kekokohan aqidah, keluhuran akhlak dan keluasan ilmu

Misi :

Melayani masyarakat di bidang pendidikan dasar untuk menyiapkan calon ilmuwan dan pemimpin yang memiliki wawasan ilmu, pengetahuan, teknologi dan seni (IPTEKS) yang didasari iman, Islam dan ikhsan, dan berjiwa ahlus sunnah wal jama’ah

Fasilitas MTs :

1. Gedung representative.

2. Tenaga Pengajar berkualitas.

3. Laboratorium Komputer dan Internet.

4. Koperasi Madrasah

5. Lapangan Olah Raga.

6. Perpustakaan.

7. Balai Pengobatan (BP)

8. Bagi Peserta didik yang berprestasi atau kurang mampu sangat berpeluang mendapatkan beasiswa dari Madrasah dan lembaga pemberi beasiswa.

9. Bagi peserta didik yang berasal dari luar daerah terdapat Pondok Pesantren Putera-Puteri El-Bayan Majenang

10. Kelas Unggulan

Kegiatan Ekstrakurikuler

1. OSIS/IPMTs.

2. Pramuka.

3. PMR.

4. PKM (Patroli Keamanan Madrasah).

5. Drumband.

6. Majalah Dinding.

7. Qiro’ah.

8. Bahasa Arab Yaumiah

9. Olah Raga (Bela Diri, Basket, Volley Ball, Sepak Bola dan lain-lain).

10. El-bayan Computer Club

Persyaratan Pendaftaran :

1. Tamat MI/SD Negeri/Swasta

2. Usia maksimal 15 tahun terhitung sejak 1 Juli 2009

3. Mengisi formulir pendaftaran yang telah disediakan

4. Mengisi surat pernyataan yang telah disediakan

5. Menyerahkan :

F Foto copy STTB dan STK (Surat Tanda Kelulusan) yang telah dilegalisir sebanyak 1 lembar

F Pas photo ukuran 3 x 4 sebanyak 4 lembar.

³ Waktu Pendaftaran

F Setiap hari kerja jam 07.30 s/d 12.30 WIB

F Kecuali hari Jum’at jam 07.30 s/d 11.30 WIB

F Sekretariat Pendaftaran Peserta Didik Baru:

MTs. El-Bayan Majenang Jl. Pemuda No. 10 Bendasari Padangjaya PO.BOX 03 Majenang Kabupaten Cilacap Jawa Tengah 53257 Telp./Fax. (0280) 623305

Email : mts_elbayan_majenang@yahoo.co.id

Contact person :

Hj. Faridah Subky, S.S. 085726185935

Fathul Rokhman, S.Si. 085647843033

Slamet Pujiyono, A.Md. 085726304899

Visi dan Misi


VISI MTs. EL-BAYAN MAJENANG
Terwujudnya Sumber Daya Manusia Yang Memiliki Kekokohan Aqidah, Keluhuran Akhlak dan Keluasan Ilmu

MISI MTs. EL-BAYAN MAJENANG
  1. Menyelenggarakan pendidikan yang berlandaskan nilai-nilai keagamaan
  2. Mewujudkan terciptanya sumber daya manusia yang taat menjalankan ajaran Islam
  3. Menciptakan generasi muda yang berakhlakul karimah
  4. Meningkatkan pengetahuan di bidang teknologi dan seni budaya
  5. Menanamkan jiwa ahlusunnah wal jamaah yang didasari Iman, Islam dan Ikhsan

Profil MTs El-Bayan Majenang

Madrasah Tsanawiyah (MTs.) El-Bayan Majenang berada di Jalan Pemuda No. 10 Dusun Benda kulon Desa Padangjaya Kecamatan Majenang Kabupaten Cilacap Propinsi Jawa Tengah. MTs. El-Bayan Majenang tempatnya satu komplek dengan Madrasah Aliyah (MA) El-Bayan Majenang, juga digunakan untuk kegiatan belajar mengajar Madrasah Diniyah (MADDIN) Pondok Pesantren El-Bayan Bendasari Majenang, terletak di atas tanah seluas kurang lebih 4200 meter persegi dengan luas bangunan 1110 meter persegi.
Foto 1. Drumband Swara Bayani MTs. El-Bayan Majenang
Dilihat dari letak geografis, MTs. El-Bayan Majenang terletak di tempat yang cukup strategis karena selain berada di lingkungan Pondok Pesantren El-Bayan Bendasari Majenang juga berada di perbatasan antara 3 Desa yaitu Cilopadang, Padangjaya dan Padangsari, sehingga memudahkan transportasi. Suasana sekitar MTs. cukup nyaman dan tenang karena disekitarnya hanya merupakan jalan kampung yang tidak terlalu ramai oleh kendaraan.

Foto 2. Gedung Pusat Administrasi 

Madrasah ini bermula dari keinginan Putera Pengasuh Pondok Pesantren El-Bayan Bendasari Majenang, yaitu KH. Imam Subky Nadjmuddin, agar para santri yang menuntut ilmu agama di Pondok Pesantren El-Bayan kelak, jika telah kembali ke masyarakat setelah selesai mempunyai oleh-oleh selain ilmu agama juga memperoleh ilmu umum.
Madrasah Tsanawiyah El-Bayan didirikan dengan Surat Keputusan Departemen Agama Kantor Wilayah Jawa Tengah Nomor Wk./5.c/8/Pgm/Ts/1988 tanggal 27 Januari 1988.
Kepala Madrasah Tsanawiyah yang pernah menjabat :
  1. H. Helmi Busthomi, S.H. Juli 1987 - Juli 1996
  2. Soetrisno, S.E. Juli 1996 - Februari 1997
  3. H. Edy Wasim Februari 1997 - 31 Agustus 2007
  4. Hj. Faridah Subky, S.S. September 2007 - Sekarang


Classmeeting MTs El-Bayan Majenang

Ikatan Pelajar (IP-MTs) MTs. El-Bayan Majenang setelah melaksanakan Ulangan Akhir Semester Gasal tahun 2008/2009 mengadakan Classmeeting. Classmeeting ini di ikuti oleh siswa-siswi MTs. El-Bayan Majenang dari kelas VII sampai kelas IX.
Jenis pertandingan yang dilombakan :
  1. Tenis meja
  2. Bulu tangkis
  3. Volley Ball
  4. CCQ
  5. MTQ
  6. Vokal Top Song Religi
  7. Pidato Bahasa Indonesia
  8. Pidato Bahasa Inggris
  9. Pidato Bahasa Arab
  10. Pidato Bahasa Jawa
  11. Kaligrafi

Pelaksanaan Classmeeting dari tanggal 15 - 18 Desember 2008.